Wisata air kini marak di sejumlah kota di Indonesia, Kolam renang kini bukan lagi dijadikan tempat olahraga, melainkan dipadu menjadi wahana wisata air. Berbagai fasilitas memanjakan pengunjungnya untuk berlama-lama menikmati semua wahana yang disediakan.
Kabupaten Kuningan dikenal sebagai salah satu daerah wahana wisata air yang lengkap, ada pemandian air panas di daerah Sangkanurip. Beberapa hotel bahkan sengaja mengambil air panas langsung dari mata airnya yang dikucurkan langsung ke semua kamar mandi, salah satunya Hotel Grage Sangkan.
Godaan wisata air lainnya yakni berenang bersama ikan dewa di kolam Cibulan, di sini pengunjung bisa menikmati sejuknya air Gunung Ceremai. Konon ada kepercayaan, jika berenang dikeliling ikan Dewa, orang tersebut akan mendapat rejeki.
Di obyek wisata Linggarjati juga ada wisata air serta kolam renang alam dan kolam renang modern. Pemandian Cigugur di kecamatan Cigugur dan Darmaloka, Kecamatan Darma, yang juga di penuhi ikan dewa masih diminati pengunjung.
Sekian lama wisatawan yang berkunjung ke kuningan disuguhi kolam alam. Kini, sejak 23 september 2012, sebuah wahana wisata air modern diresmikan, yakni, Sangkan Resort Aqua Park, di Jalan Raya Bandorasa, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan. Berdiri diatas lahan 8 hektare, wahana air modern ini merupakan yang terbesar di Jawa Barat.
Ada 8 wahana air yang disediakan penggelolanya, yakni octopus slide, kiddy pool, raft slide, baby pool, kolam arus, kolam ombak, bumper boat, dan semi-Olympic pool, wahana lain yakni ATV trackdan outbound.
Menurut General Manajer Sangkan Resort Aqua Park Sari Octa, octopus slide merupakan wahana terbesar pertama di Indonesia. Pihaknya berani mengklaim itu karena sudah melanglang buana ke seluruh wahana wisata air di Indonesia, "Kami yang pertama memiliki octopus terbesar di Indonesia, panjangnya 85 meter," ujarnya.
Octopus slide merupakan seluncuran dengan enam lintasan, berbentuk gurita, berbelok, turun dan bergelombang. Peluncur menikmatinya dengan menggunakan matras khusus berwarna biru, bagian depannya ada pegangan. Sebelum berselancar, pengunjung harus naik ke ketinggian sekitar 15 meter lalu memasuki lubang berbentuk gurita.
Dengan dua belokan peluncur terus meluncur ke bawah, hingga akhirnya mendarat perlahan. Kecepatan meluncur bisa sampai 45 meter per jam. Saat Tempo melihat tempat ini, ada tiga orang pengunjung mencoba berselancar di octopus slide, di bagian depan octopus slide ada 2 oranglifeguard yang berdiri.
Untuk keamanan, pengelola menyiapkan 20 lifeguard yang standby di setiap wahana. Selain itu, semua kedalaman kolam tidak ada yang lebih dari 160 sentimeter.
Wahana yang menarik lainnya yakni raft slide, yakni seluncuran menggunakan ban melintasi tabung terbuka dari ketinggian 12 meter, sampai akhirnya pengunjung bisa berputar ke kolam arus sepanjang 300 meter.
Harga tiket masuk hanya Rp 40 ribu di akhir pekan, sedangkan hari biasa Rp 25 ribu untuk anak-anak dan Rp 30 ribu untuk dewasa. Karena wahana ini baru, udara di sekitar kolam masih terasa panas karena pepohonan yang tumbuh masih kecil. Pengunjung juga tidak diperkenankan membawa makanan dari rumah.
Beberapa fasilitas lain termasuk lahan parkir hingga kini masih dalam tahap penyelesaian.
www.amwtour.com
Komentar
Posting Komentar