Serius, Ada Tempat Namanya 'End of The World'

 End of the world, kalau diartikan dalam bahasa Indonesia adalah ujung dunia. Di Kanada, ada tempat yang namanya seperti itu dan bikin traveler bertanya-tanya. Apa benar, ujung dunia ada di sana.

Silakan ketik 'End of The World, Edmonton' di internet, maka akan keluar nama suatu daerah di Kanada. Bahkan, namanya terpampang di situs Google Maps.

Dari informasi yang dirangkum detikTravel dari berbagai sumber, Jumat (30/10/2015) End of The World merupakan nama suatu ujung jalan dari Jalan Keillor. Jalanan yang berada di Kota Edmonton, Provinsi Saskatchewan, Kanada.

Sebenarnya, ujung jalanan tersebut adalah perbatasan dengan tanggul besar tapi sudah hancur pada tahun 1991. Bahkan, pagar-pagar benton di sekitarnya sudah tidak ada. Jadilah, jalanannya buntu dan disebut oleh masyarakat setempat dengan nama End of The World.

Nama itu ternyata menjadi berkah, karena End of The World mencuri perhatian wisatawan. Meski wisatawan yang datang ke sana hanya bisa memandangi sungai saja, namun mereka cukup senang karena sudah berada di 'ujung dunia'.

Kabarnya, pemerintah Kota Edmonton akan menutup End of The World dalam beberapa tahun mendatang. Dikarenakan, faktor keamanan yang sangat minim mengingat banyak orang yang suka duduk di pinggiran jalan dan tidak ada pembatas. Salah-salah, bisa jatuh dari ketinggian belasan meter dan celaka.

Dari End of The World, wisatawan pun bisa menikmati panorama sungai dan padang ilalang. Sunset di sana pun terlihat sangat indah. Selamat datang di 'ujung dunia'.








____________________________________________________________________

Cari informasi tour dari Medan ke Singapore, Malaysia, Kuala Lumpur, Malacca, Redang, Ipoh, Langkawi, Thailand, Bangkok, Pattaya, Had Yai, Phuket, Krabi, Hongkong, Shenzhen, Macau, Guangzhou, Zhuhai, Zhang Jia Jie, Guilin, Lipu, Yangzhuo, Beijing, Shanghai, Hangzhou, Suzhou, Wuxi, Nanjing, Taiwan, Taipei, Hualian, Taitung, Kaohsiung, Chiayi, Taichung, Jepang, Tokyo, Kyoto, Sapporo, Narita, Mount Fuji, dan destinasi lain?

Kunjungi www.amwtour.com atau hubungi :

AMW Tour
Jl. Veteran No. 72A/ 126
Telp. 061 4522667
email : info@amwtour.com

Komentar