Tempat yang terkenal sebagai salah satu destinasi top untuk bulan madu ini tak hanya indah di musim panas dan semi. Jika Anda ingin menikmati indahnya musim gugur di Pulau Jeju, Korea Selatan, ini rekomendasi kami.
1. DARANGSHI OREUM, SEOGWIPO
Terletak bagian timur laut Pulau Jeju, Darangshi Oreum adalah gunung berapi parasit yang berdiri sekitar 380 meter di atas permukaan laut. Dari Darangshi Oreum, pengunjung dapat melihat tempat-tempat wisata lain di sekitarnya, seperti Seongsan Ilchulbong (Sunrise Peak), Pulau Udo, Gunung Hallasan, garis pantai, dan lain-lain. Saat musim gugur di Pulau Jeju, dedaunan dari pepohonan cedar akan berserakan di sana-sini. Tanaman padang rumput, seperti Aster yomena, menempati sebagian besar gunung..
2. BIJARIM FOREST, CHEJU
Bijarim Forest adalah kelompok dari sekitar 2.800 pohon pala berusia antara 500 dan 800 tahun dengan tinggi yang bervariasi antara 7-14m dan berdiameter 50-110cm. Tempat ini merupakan hutan pohon pala terbesar di dunia. Di tengah hutan terdapat sebuah pohon berusia 800 tahun yang disebut ‘pohon leluhur pohon Bija.’ Pohon itu merupakan pohon tertua di Pulau Jeju dengan ketinggian 25 meter dan ketebalan 6 meter. Dengan banyaknya pohon ini, tentu pemandangan dan suasana saat musim gugur di Pulau Jeju akan sangat indah sekali.
3. YEONGSIL VALLEY, SEOGWIPO
Terletak di lereng Gunung Halla, tempat ini pernah dianggap sebagai tempat dimana para dewa berkumpul. Suara air mengalir yang berpadu dengan kicau burung mengilhami daerah yang indah ini dengan ketenangan yang hampir seperti di dalam mimpi. Di musim gugur, pemandangan dari jalur hiking didominasi oleh warna hijau, merah, oranye, dan kuning. Kontras antara campuran warna yang elegan ini dan formasi batuan Halla yang hebat adalah yang membuat Yeongsil terlihat khas.
4. JEONNONG-RO STREET, CITY CENTER
Sebenarnya, jalan ini lebih terkenal saat musim semi, di mana festival sakura tahunan digelar di sini. Jalan ini juga mendapat julukan sebagai Sakura Street karena Anda bisa menikmati indahnya sakura di Jeju di pinggir jalan yang berpadu dengan uniknya cheongsachorong, lampion tradisional khas Korea yang dibuat dari sutra merah-biru. Namun demikian, keindahan tempat ini saat musim gugur juga tak kalah. Jalan ini cocok bagi Anda yang tidak terlalu suka trekking ke gunung untuk menikmati keindahan musim gugur di Pulau Jeju.
5. ANDEOK VALLEY, SEOGWIPO
Lembah ini adalah lokasi utama syuting drama Korea “Chuno”. Berjalanlah melewati ngarai yang dinding metamorfnya dimahkotai dengan pepohonan yang lembap dan penuh warna, serta nikmati arus yang berkelok-kelok di samping jalan setapak kayu yang rapi. Lembah ini juga merupakan rumah bagi gua-gua yang digunakan selama masa prasejarah. Jika saat liburan musim gugur nanti Anda liburan ke Jeju bersama keluarga kecil Anda, maka resort ini adalah tempat yang tepat untuk bermalam.
INFO LEBIH LANJUT :
Telp : 061-4522667
WA : 08116080887
Website : www.amwtour.com
Komentar
Posting Komentar